Cara mempercantik alert javascript dengan SweetAlert
1.Download dulu file SweetAlernya disini2.Extra file tersebut, tetapi kalau bisa jangan extra semuanya, hanya folder dist saja, lalu simpan di folder project anda, seperti pada gambar di bawah ini.
Sesudah itu, kita tinggal memanggil file css dan javascript pada folder dist tersebut.Untuk memanggil file css dan javascript pada folder dist tadi, silahkan lihat script di bawah ini, lalu taruh di file html Anda.
<script type="text/javascript" src="../dist/sweetalert.min.js"></script>
<link rel="stylesheet" type="text/css" href="../dist/sweetalert.css">
Lalu bagaimana untuk membuat alert javascript itu menjadi cantik? Gampang kok, kan kalau alert biasa pada javascript kita menulisnya seperti ini alert('kata-katanya disini'); dan kalau untuk mempercantiknya kita tinggal menggantinya seperti ini sweetAlert('kata-katanya disini');
Bukan hanya kata-kata juga, kita juga bisa membuat alert javascript ini menjadi ada gambarnya dsb.Untuk infonya bisa kalian lihat di website resminya disini
Sampai disini dulu tutorial singkat ini, semoga bermanfaat untuk Anda yang membacanya.